Dandim 0417/Kerinci Tinjau Pembibitan Padi di Desa Tanjung Bunga
Sungai Penuh, MZK News – Dandim 0417/Kerinci, Letkol Inf. Eko Budiarto meninjau lokasi pembibitan padi di Desa Tanjung Bunga, Kecamatan Tanah Kampung, Kota Sungai Penuh, Kamis (06/03/2025).
Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.
Dalam peninjauan tersebut, Dandim Eko Budiarto didampingi oleh beberapa pejabat terkait dan berinteraksi langsung dengan para petani setempat.
Dirinya melihat langsung proses pembibitan padi dan memberikan arahan kepada para petani mengenai teknik pembibitan yang baik dan benar.
“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi pemerintah untuk meningkatkan produksi padi dalam rangka menjaga ketersediaan pangan bagi masyarakat,” ujar Dandim Eko Budiarto.
Lebih lanjut, Dandim Eko Budiarto menjelaskan bahwa Kodim 0417/Kerinci akan memberikan pendampingan teknis kepada petani, seperti pelatihan cara tanam yang baik dan penggunaan pupuk yang efektif.
“Kami ingin petani tidak hanya menanam, tetapi juga mendapatkan hasil yang maksimal. Untuk itu, kami akan memberikan pendampingan secara berkelanjutan,” tambahnya.
Kegiatan peninjauan pembibitan padi ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat setempat. Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini, produksi padi di wilayah Kerinci dan Kota Sungai Penuh dapat meningkat dan memberikan kontribusi terhadap ketahanan pangan nasional.
Reporter: Dewi Wilonna
Editor: Khoirul Anam