DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Kepala KUA Hiliran Gumanti Gelar Thaharah Masjid Bersama MIS Mualimin

Foto: Kepala KUA foto bersama dengan keluarga besar MIS Mualimin Tabek dan Mahasiswa STAIPIQ Padang usai goro bersama membersihkan Masjid Baitul Makmur Jorong Tabek (Foto: IST)

Kabupaten Solok, MZK News – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Hiliran Gumanti, Fauzi bersama keluarga besar Madrasah Tarbiyah Islamiyah Swasta (MIS) Tabek dan juga Mahasiswa KKN dari STAIPIQ Padang mengadakan kegiatan thaharah masjid di Masjid Baitul Makmur Jorong Tabek, Selasa (25/02/2025).

Kegiatan Thaharah masjid ini dilakukan dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 H.

Menurut Kepala KUA, salah satu kewajiban dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan ialah memperhatikan kebersihan masjid guna kenyamanan beribadah.

“Kebersihan sebagian dari iman, sehingga untuk meningkatkan keimanan dalam menyambut Bulan Ramadan kita bersama-sama membersihkan tempat ibadah yang akan kita ramaikan pada malam-malam bulan Ramadhan nantinya,” ujar Fauzi.

Sementara, Kepala MIS Mualimin Tabek, Kasri mengucapkan terima kasih kepada Kepala KUA beserta rombongan yang telah turut serta dalam kegiatan thaharah masjid di Jorong Tabek ini.

Kepala KUA bersama penyuluh dan guru MIS berjibaku dan semangat dalam kegiatan thaharah masjid tersebut.

Reporter: Fitria

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *