DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Perhimpunan Jurnalis Siber (PJS) DPC Lahat Gelar Coffe Morning

Foto: Para Pengurus PJS DPC Lahat yang mengikuti Coffee Morning (Foto: IST)

Lahat, MZK News – Dalam rangka menjalin tali silaturahmi antara pengurus, Perhimpunan Jurnalis siber indonesia (PJS) Dewan Perwakilan Cabang Lahat pada hari Jumat tanggal 12 Agustus 2022, menggelar Cofe Morning di Twins Cafe Tanjung Payang Lahat, Kec Lahat, Kab Lahat, Provinsi Sumatra Selatan.

Dalam kegiatan Cofe Morning, juga diadakan pembahasan rapat rencana kegiatan 17 Agustus memperingati Hari Kemerdekaan ke-77 tahun, bahwa Perhimpunan Jurnalis Siber (PJS) akan ikut andil dalam memeriahkan Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Ketua PJS Lahat Antoni mengatakan, pada hari ini bersama rekan-rekan PJS untuk mengadakan rapat yang beragendakan rencana kegiatan 17 Agustus 2022, mulai dari persiapan, dan kita akan mengikuti baris berbaris untuk penanggung jawabnya adalah Heri susanto selaku Wakil Ketua PJS.

” Sudah ada Kesepakatan dari temen-temen PJS sebagai penanggung jawab dalam Kegiatan 17 Agustus nanti itu adalah Wakil Ketua dari PJS yaitu Heri Susanto,” penjelasan dari Ketua PJS Anton.

Antoni juga berharap kepada seluruh Anggota PJS DPC Lahat untuk tetap menjaga kebersamaan, kompak dan solid dalam mematuhi aturan-aturan yang telah disepakati bersama guna untuk kemajuan dan eksistensi organisasi wartawan PJS di Kabupaten Lahat.

Heri susanto Wakil Ketua 1 PJS, mengharapakan kepada seluruh anggota PJS DPC Kabupaten Lahat untuk loyalitas, kebersamaan, kompak, dan solid dalam berorganisasi untuk kemajuan organisasi wartawan PJS kedepannya dan insya Allah PJS Lahat akan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Lahat untuk membangun Lahat Lebih Bercahaya.

Reporter: Heri

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *