DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Unit Kamsel Satlantas Polresta Palangka Raya Edukasi Pengendara Tanpa Helm

Palangka Raya, MZK News – Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polresta Palangka Raya terus mengedukasi pengendara tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Dalam kegiatan kali ini, personel Unit Kamsel memberikan teguran serta edukasi kepada pengendara yang kedapatan tidak menggunakan helm saat berkendara.

Kasatlantas Polresta Palangka Raya, AKP Egidio Sumilat, menyampaikan bahwa edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan diri saat berkendara.

“Kami tidak hanya menegur, tetapi juga memberikan pemahaman tentang risiko kecelakaan dan pentingnya penggunaan helm sebagai perlindungan utama bagi pengendara sepeda motor,” ujarnya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, Selasa (11/2/2025) pagi.

Dengan adanya edukasi ini, diharapkan kesadaran masyarakat semakin meningkat, sehingga angka kecelakaan lalu lintas akibat kelalaian dalam keselamatan berkendara dapat diminimalisir.

Reporter: Untung T

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *