KKN Sukses, Wali Nagari Pungguang Kasiak Apresiasi Mahasiswa!
LUBUK ALUNG, MZK News – Wali Nagari Pungguang Kasiak, Dodi Marten memberikan apresiasi terhadap mahasiswa yang melaksanakan KKN selama satu bulan di Nagari Pungguang Kasiak, Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman pada Jumat (24/07/2020) sore.
“Kegiatan KKN Covid-19 telah berjalan dengan baik dan lancar, kami mengucapkan terimakasih banyak atas ilmu dan gagasannya demi kemajuan Nagari Pungguang Kasiak,” ujar Dodi
Hal serupa juga disampaikan oleh Fadel (21), Mahasiswa KKN jurusan Teknik pertambangan UNP ini merasa bangga dan antusias terhadap penyelenggaraan KKN yang telah selesai dilaksakan selama satu bulan ini (22 Juni- 24 Juli 2020).
“Bangga dan merasa senang KKN kali ini telah terlaksana, dan harapannya kedepan agar masyarakat dapat terbantu dan mampu meningkatkan kesadaran dalam menjalankan protokol kesehatan,” ungkap Fadel
Fadel menambahkan, agar pemerintah setingkat nagari juga bisa terus menerus berinovasi untuk kemajuan masyarakat.
Kegiatan KKN di Nagari Pungguang Kasiak ini diikuti oleh enam mahasiswa gabungan antara UNP dan Unand yaitu Fadel Muhammad (UNP), Lidya Yustika (UNP), Muhammad Atief (Unand), Olga Citra Novera (Unand), Sonia (Unand), Rahmi Janur (Unand).
Adapun kegiatan KKN yang telah dilaksanakan di Nagari Pungguang Kasiak, Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman ini yaitu sosialisasi edukasi terkait protokol kesehatan Covid-19, membuat sanitizier, masker, dan cairan disifektan untuk dibagikan kepada masyarakat Nagari Pungguang Kasiak secara gratis.
Disamping kegiatan yang berkaitan dengan Covid-19, mahasiswa KKN ini juga turut serta membantu dalam sejumlah kegiatan nagari seperti pembuatan rancangan BUMNAG, menggalakkan gerakan tanam padi serentak dan gotong royong bersama masyarakat di nagari setempat.
Reporti: Alvin Hanevi
Editor: Martha