DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Pj. Bupati Muara Enim Hadiri Pelantikan Anggota Panwascam se-Kabupaten Muara Enim

Foto: Pj. Bupati Muara Enim memberikan arahan di hadapan 66 anggota Panwascam se-Kabupaten Muara Enim yang baru dilantik (Foto: IST)

Muara Enim, MZK News – Anggota Panwascam diharapkan dapat bekerja sama secara profesional, berkompeten serta bertindak cepat dan tepat dalam penanganan setiap laporan dari masyarakat maupun temuan dari pengawas Pemilu demi terciptanya pelaksanaan Pemilu yang demokratis, berkualitas dan bermartabat.

Hal itu disampaikan Pj. Bupati Muara Enim, H. Ahmad Rizali dalam sambutannya di acara Pelantikan Anggota Panwascam se-Kabupaten Muara Enim di Ballroom The Melio Hotel Muara Enim, Jumat (24/05/2024).

Di hadapan 66 Anggota Panwascam yang baru dilantik, Pj. Bupati menyampaikan, keanggotaan atau pun jabatan Panwascam hendaknya dimaknai sebagai bentuk tanggung jawab, kepercayaan dan amanah sehingga dapat mengontrol dan mencegah pelanggaran dalam Pemilu.

66 anggota Panwascam se-Kabupaten Muara Enim yang baru dilantik saat mendengar arahan Pj. Bupati Muara Enim, H. Ahmad Rizali (Foto: IST) 
66 anggota Panwascam se-Kabupaten Muara Enim yang baru dilantik saat mendengar arahan Pj. Bupati Muara Enim, H. Ahmad Rizali (Foto: IST)

“Untuk itu, saya meminta kepada seluruh jajaran Panwascam melaksanakan tugas pengawasan yang telah diamankan dengan profesional, tanggung jawab serta mengedepankan azas kejujuran, keadilan dan netralitas,” tegasnya.

Dirinya juga optimis, seluruh tahapan Pemilu Kepala Daerah Bupati dan Gubernur Tahun 2024 di Bumi Serasan Sekundang dapat terlaksana secara demokratis, jujur dan adil serta dengan suasana yang kondusif.

“Saya mengingatkan agar memaksimalkan tahapan-tahapan Pemilu guna mencapai target partisipasi Pemilu di Kabupaten Muara Enim,” pungkasnya.

Reporter: UjK/Alkomar

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *