DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

IAIN Kerinci Jadi Tuan Rumah Ajang Kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional

Foto: Para peserta Kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional foto bersama dengan para Dosen (Foto: IST)

Sungai Penuh, MZK News – Institut Agama Islam Negeri Kerinci menjadi Tuan Rumah dalam ajang Kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum PTKIN se-Indonesia, atau Sharia Faculty National Moot Court Competition (SFNMCC) ke-5.

Kompetisi ini telah dimulai pada agustus lalu, dan saat ini memasuki babak final yang dilaksanakan pada tanggal 25 hingga 30 september 2023 yang bertempat di Aula Grand Hotel Kerinci.

Turut hadir dan memberi arahan Bupati Kerinci H. Adirozal, Ketua Pengadilan Negeri Sungai Penuh, Ketua Pengadilan Agama Sungai Penuh, seluruh pejabat Struktural dan Fungsional di lingkungan IAIN Kerinci, para Official dan peserta kompetisi, dan tamu undangan lainnya.

Arzam, Dekan Fakultas Syariah IAIN Kerinci menjelaskan pada babak final ini, seharusnya diikuti 12 peserta, namun kini hanya tersisa 10 peserta saja karena 2 peserta lainnya mengundurkan diri.

“Kompetisi ini memperebutkan Juara Pertama Trophy Bergilir Mahkamah Agung dan Trophy Tetap Gubernur Jambi. Untuk Juara kedua akan memperoleh Trophy Tetap Wali Kota Sungai Penuh, Juara ketiga Trophy Tetap Bupati Kerinci serta Juara keempat Trophy Tetap Rektor IAIN Kerinci,” ujarnya.

Dia juga menjelaskan, kompetisi ini juga memperebutkan sembilan kategori terbaik yang terdiri dari pemberkasan terbaik, hakim terbaik, panitera terbaik, pengacara terbaik, penggugat terbaik, tergugat terbaik, saksi terbaik, mediator terbaik serta pendamping.

“Memang sudah menjadi kesepakatan kalau tuan rumah tidak boleh ikut serta, hal ini untuk menjaga netralitas,” sebut Arzam, Rabu (27/09/2023).

Lebih lanjut, Dekan Arzam menyebutkan kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional Fakultas Syari’ah dan Hukum di lingkungan PTKIN se-Indonesia yang dipusatkan di Grand Kerinci Hotel, dihadiri oleh Gubernur Jambi yang diwakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Tema Wisman saat pembukaan.

Reporter: Dewi Wilonna

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *