DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Gandeng BNNK Way Kanan, Kadis Kominfo Gelar Sosialisasi KIE P4GN dan Tes Urine

Foto: Kadis Kominfo Way Kanan di acara Sosialisasi KIE P4GN dan Tes Urine (Foto: IST)

Way Kanan, MZK News – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Yusron Lutfi membuka Sosialisasi Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) serta Tes Urine di Dinas Kominfo Kabupaten Way Kanan, Selasa (05/09/2023).

Dalam sambutannya, Kadis Kominfo, Yusron mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada BNNK Way Kanan yang telah melakukan Sosialisasi KIE P4GN dan Tes Urine kepada jajaran Dinas Kominfo sebagai salah satu langkah menindaklanjuti dari Perda Way Kanan Nomor 7 Tahun 2022 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba, serta implementasi Inpres Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Rencana Aksi Nasional P4GN Tahun 2020-2024.

Kadis Kominfo juga menekankan kepada seluruh jajarannya untuk serius dan berkomitmen teguh menjauhi Narkoba dan hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga bahkan Instansi Pemerintah.

“Terima kasih kepada BNNK Way Kanan yang sudah bersedia melakukan Sosialisasi KIE P4GN dan Tes Urine di Dinas Kominfo, diharapkan seluruh jajaran Dinas Kominfo benar-benar bersih dan terbebas dari Narkoba dan barang haram lainnya,” ujar Kadis Kominfo.

Hal senada disampaikan Penyuluh BNNK Way Kanan, Anggi Pesalisga, dimana kegiatan Sosialisasi KIE P4GN dilaksanakan dalam rangka implementasi Inpres Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Rencana Aksi Nasional P4GN Tahun 2020-2024.

“Usai melaksanakan Sosialisasi dan Tes Urine, PIC Inspres P4GN Dinas Kominfo menginput data kegiatan kedalam website www.inpresp4gn.bnn.go.id sebagai laporan Dinas Kominfo Kabupaten Way Kanan,” jelasnya.

Kegiatan Tes Urine dilakukan kepada 3 (tiga) ASN diantaranya Kadis Kominfo, Sekretaris dan Kepala Bidang, sesuai dengan ketentuan surat Bupati Way Kanan.

Reporter: Angga

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *