DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

‎Progres Pembukaan Jalan Baru Program TMMD ke-126 Capai 65 Persen

Sungai Penuh, MZK News – TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-126 Kodim 0417/Kerinci pada pembukaan jalan yang nantinya akan menghubungkan jalan perladangan dusun sungai ampuh desa sungai jernih sepanjang 800 meter lebar 8 meter progres terlaksana sudah hampir 65 persen.

‎Saat ini Satgas TMMD ke-126 Kodim 0417/ Kerinci terus melaksanakan pekerjaan pembukaan jalan yang selama ini menjadi hambatan warga untuk beraktivitas.

‎Dan SKK TMMD ke-126 kodim 0417/Kerinci Kapten INF Nasrul mengatakan jika saat ini dirinya bersama anggota satgas TMMD lainnya tanpa henti bekerja untuk segera menembuskan jalan tersebut untuk akses jalan perladangan warga.

‎“Saat ini ada 10 anggota Satgas TMMD ditambah 2 alat berat berserta operator dikerahkan untuk membuka jalan baru ini, yang sudah memasuki progres 65 persen,” jelas Dan SKK Kapten INF Nasrul saat ditemui dilokasi Sabtu (25/10/25).

‎”Kita berharap jalan tersebut bisa mempermudah petani untuk membawa hasil perladangan keluar, dan mohon dukungannya agar tersebut selesai sesuai dengan target,” tutupnya.

Reporter: Dewi Wilonna

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *