DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

SMP Negeri 180 Jakarta Gelar Tasyakuran Kelas IX

Jakarta, MZK News – Sekolah Menengah Pertama Negeri 180 Jakarta menggelar acara tasyakuran untuk kelas IX tahun ajaran 2024/2025 pada Selasa (03/06).

“Lah, kagak terasa ya, anak kita udeh lulus aje,” ujar seorang bapak berbaju hitam dengan logat Betawi kepada wartawan yang duduk di sisi kanannya.

Semoga, katanya dalam dialek Betawi pinggiran, anak-anak kita dapat berbakti kepada orangtua, nusa dan bangsa serta agamanye.

Sementara, dalam sambutan kepala sekolah, Atut Satya Budiningtyas, M.Pd., terpancar kebahagiaan yang tidak dapat disembunyikan.

“Ibu berharap, ananda yang telah lulus dapat mengabdikan ilmu dan pengetahuannya di masa yang akan datang,” ujarnya dalam kata sambutan.

Pesan ibu, katanya lanjut, bertekunlah dalam menggapai cita-cita kalian.

Rangkaian acara lanjut, dipanggilkan peserta didik dengan peringkat 10 besar.

Sementara Ketua Komite Orangtua, Bapak Sukirno dalam kesempatan tersebut memberikan bingkisan kepada guru, yang diwakili oleh Ibu Kepala Sekolah.

“Saya mewakili para orangtua memberikan bingkisan sebagai rasa terimakasih kami, karena telah mendidik anak-anak kami selama tiga tahun di SMP Negeri 180 Jakarta ini,” ujar Ketua Komite.

Di ujung acara, diadakan door prize berupa kartu e-money edisi khusus pelepasan SMP Negeri 180 Jakarta dan berbagai hiburan tarian modern dan sebagainya.

Reporter: Denny Zakhirsyah

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *