Rutan Sungai Penuh Terima Hewan Kurban dari Pemkab Kerinci
Foto: Pj. Bupati Kerinci menyerahkan hewan kurban kepada Rutan Sungai Penuh (Foto: IST)
Sungai Penuh, MZK News – Rumah Tahanan Negara Sungai Penuh menerima hewan kurban dari Pemerintah Kabupaten Kerinci untuk kurban pada Hari Raya Idul Adha 1445/2024 bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Minggu (16/06).
Pemberian hewan kurban 1 ekor sapi seberat sekita 230-250 kilogram diberikan langsung oleh Pj. Bupati Asraf didampingi oleh Kepala Perpustakaan dan Perwakilan Dinas Peternakan Kabupaten Kerinci dan diterima Kepala Rutan Kelas IIB Sungai Penuh Indra Yudha yang didampingi Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan Rutan Oky Apriyanto.
Saat diwawancarai, Pj. Bupati mengatakan, pemberian hewan kurban ini adalah sebagai wujud silaturahmi dan kebersamaan sesama umat Islam pada perayaan Idul Adha 1445 H/2024 M dalam berbagi kepada sesama.
Ia juga berharap warga binaan pemasyarakatan agar dapat memaknai Hari Raya Idul Adha sebagai momentum meningkatkan kesabaran, keikhlasan, dan ketakwaan kepada Allah Swt.
“Alhamdulillah, kebersamaan ini sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Kerinci kepada masyarakat yang ada di Rutan Sungai Penuh ini, mengingat Warga Binaan banyak yang dari kabupaten,” ungkap Pj. Bupati Asraf.
Selaim itu, Pj. Bupati Kerinci juga mengingatkan kepada seluruh Warga Binaan Rutan Kelas IIB Sungai Penuh teruslah berbuat yang baik dengan mengisi kegiatan positif.
“Marilah, kita terus tingkatkan ibadah dan berbagai kegiatan positif,” imbuhnya.
Sementara itu, Ka. Rutan Rutan Sungai Penuh Indra Yudha mengucapkan, terima kasih atas pemberian hewan kurban 1 ekor Sapi yang sangat besar yang dapat bermanfaat bagi seluruh WBP Rutan Sungai Penuh.
“Atas nama keluarga besar rutan, kami ucapkan terima kasih. Ini sangat bermanfaat bagi kami khususnya warga binaan dan semoga hal ini mendapatkan berkah,” tutup Ka. Rutan.
Reporter: Dewi Wilonna
Editor: Khoirul Anam