DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Dinas Perkebunan dan Peternakan Kerinci Pastikan Ketersedian Hewan Kurban Tercukupi

Foto: Jajaran Dinas Perkebunan dan Peternakan Kerinci saat mengecek lokasi hewan ternak (Foto: IST)

Sungai Penuh, MZK News – Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, ketersedian hewan ternak untuk masyarakat yang akan melakukan ibadah kurban di Kabupaten Kerinci dipastikan telah tercukupi.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perkebunan Dan Peternakan Kabupaten Kerinci. Dia juga mengatakan, stok sapi di Kabupaten Kerinci saat ini ada 1700 ekor sapi, 200 ekor kerbau dan 550 ekor kambing sedangkan untuk kebutuhan Domba tidak ada.

“Jumlah stok hewan kita melimpah dan cukup, ada 2450 ekor hewan kurban, jadi ini akan terus kita pantau agar masyarakat kita mudah untuk memilih hewan kurban, sapi, kambing dan kerbau,” ujar Kadis Osra, Selasa (28/5/2024).

Dia juga menjelaskan, untuk kesehatan hewan yang layak untuk disembelih menjadi hewan kurban, tim kesehatan hewan sudah turun ke lapangan untuk mengecek langsung dan akan terus turun hingga situasi memungkinkan.

“Tahun ini, untuk hewan kurban sendiri kita tetap memakai hewan lokal, untuk kesehatannya hewan kurban sudah kami cek kembali bersama tim, dan akan kami pantau terus sesuai keadaan,” tutupnya.

Reporter: Dewi Wilonna

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *