DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Puskesmas Koto Lolo Gelar Cek Kesehatan Jantung Gratis di Desa Koto Renah

Foto: Warga Desa Koto Renah saat menghadiri kegiatan cek jantung gratis (Foto: IST)

Sungai Penuh, MZK News – Dalam memperingati Hari Jantung Sedunia pada Tanggal 27 September 2023, Dinas Kesehatan Koto Sungai Penuh melalui Puskesmas Koto Lolo Sungai Penuh melaksanakan Cek Jantung Gratis, Jum’at (29/09) bertempat di Kantor Desa Koto Renah, Kecamatan Pesisir Bukit.

Hari Jantung Sedunia diperingati di seluruh wilayah kerja Puskesmas di Kota Sungai Penuh yang ditandai dengan pemasangan spanduk Peringatan Hari Jantung Sedunia, mulai dari Cek Kesehatan Jantung, posyandu hingga pelaksanaan Senam Jantung Sehat bersama-sama dengan pegawai Puskesmas dan masyarakat.

Tujuan Kegiatan ini memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mengenali kesehatan jantung dengan melakukan deteksi sedini mungkin dan melakukan pencegahan dan pengendalian penyakit jantung.

Kepala Puskesmas Koto Lolo Nama Kapus Elvita rianti, Amd.Kep., mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Koto Renah dan masyarakat yang begitu antusias mengikuti kegiatan kami ini dalam memperingati hari Jantung Sedunia dari Puskesmas Koto Lolo.

“Tujuan kegiatan kami ini memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mengenali kesehatan jantung dengan melakukan deteksi sedini mungkin dan melakukan pencegahan dan pengendalian penyakit jantung,” ujarnya.

Dia menambahkan, kegiatan dalam rangka Hari Jantung Sedunia, meliputi skrining PTM, penyuluhan dan cek jantung gratis.

“Kegiatan ini baru pertama kali kami lakukan di desa ini. Ada sekitar 26 warga yang kami periksa kesehatan jantung tadi,” jelasnya.

Dirinya berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa lebih meningkatkan kesehatan secara global dan mendorong masyarakat untuk melakukan perubahan gaya hidup.

“Semoga masyarakat sadar untuk melakukan perubahan gaya hidup dan sadar dengan pola hidup sehat serta selalu cek kesehatan secara berkala, enyahkan asap rokok, rajin aktifitas fisik, diet seimbang, istirahat cukup, kelola stres,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Desa Koto Renah Eva Haryadi, Rio juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan pihak Puskesmas Koto Lolo yang sudah memberikan konsultasi dan cek kesehatan gratis untuk warga, dan berharap untuk masyarakat agar lebih sadar untuk mengubah hidup yang lebih sehat lagi ke depannya.

“Terima kasih kepada pihak Puskesmas Koto Lolo dan masyarakat Koto Renah atas partisipasinya dalam memperingati Hari Jantung Sedunia. Semoga dengan adanya kegiatan ini masyarakat lebih faham dengan pola hidup sehat,” tutupnya.

Reporter: Dewi Wilonna

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *