DaerahFEATUREDNewsTOP STORIES

Sambut Tahun Ajaran Baru, MAN 1 Solok Plus Keterampilan Gelar Lokakarya

Foto: Pembukaan Lokakarya MAN 1 Solok Plus Keterampilan (Foto: IST)

Kabupaten Solok, MZK News – Guna menyambut tahun ajaran 2023/2024, MAN 1 Solok Plus Keterampilan mengadakan lokakarya guru selama 4 hari, Senin-Kamis (19-22 Juni 2023) yang dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatra Barat dan diwakili oleh Kepala Kantor Kemenag Kab. Solok pada Senin pagi di Aula MAN 1 Solok PK, (19/06/23).

Dalam arahannya, Ka. Kankemenag menyampaikan agar para guru betul-betul mempersiapkan segala hal untuk keberlangsungan dan kelancaran kegiatan proses pembelajaran di tahun pelajaran 2023/2024 ini.

Guru diharuskan mempersiapkan beberapa modul, yaitu berupa modul administrasi, modul proyek, dan buku teks sebagai penunjang. Ka. Kankemenag juga menekankan agar guru fokus dalam menanamkan nilai-nilai terhadap santri dalam pembelajaran.

“Iman anak-anak harus kita asah agar betul-betul kokoh, kemudian mental ibadah yang tinggi, betul-betul menjamin akhlaknya, memiliki public speaking yang bagus agar anak bisa menyampaikan ilmu yang mereka miliki,” pesan Ka. Kankemenag kepada peserta lokakarya tersebut.

Ka. Kankemenag mengharapkan bahwa ke depannya siswa madrasah memiliki pabrik relation, sehingga mampu membaur dengan masyarakat luas, tidak sekadar dari rumah ke sekolah, dari sekolah kembali ke rumah saja, akan tetapi berperan serta di tengah-tengah masyarakat.

Kepala MAN 1 Solok PK, Drs. Syukrizal, M.M., mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ka. Kankemenag Kab. Solok yang telah membuka kegiatan lokakarya secara resmi dan mengharapkan agar majelis guru serius mengikuti lokakarya ini dan dapat menerapkan ilmu-ilmu baru yang diperoleh selama lokakarya ini nantinya.

“Apa yang diperoleh selama 4 hari ke depan, benar-benar dapat direalisasikan dalam tahun ajaran baru 2023/2024 hendaknya, ini kita lakukan guna peningkatan kualitas kegiatan pembelajaran di madrasah kita ke depannya,” ujar Drs. Syukrizal.

Foto: Dewan Guru MAN 1 Solok PK mengikuti Kegiatan Lokakarya.
Foto: Dewan Guru MAN 1 Solok PK mengikuti Kegiatan Lokakarya.

Pada hari pertama lokakarya diisi dengan pembukaan dan materi tentang penguatan kedisiplinan ASN Kemenag serta moderasi beragama yang disampaikan langsung oleh Ka. Kankemenag Kab. Solok, materi kedua tentang penerapan aplikasi absensi pusaka oleh Yulmi Putra, S.Pd.I., dan Oktalinda, S.Pd., ditutup dengan materi tentang penguatan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan yang disampaikan oleh Kepala MAN 1 Solok PK.

Pada hari kedua, materi dilanjutkan dengan intrakurikuler IKM oleh Harnofa Triza, S.Pd., dan P5 IKM oleh Fitri Rahmi, S.Pd.

Hari ketiga akan disampaikan materi tentang evaluasi pelaksanaan proker kurikulum 2022/2023 dan bedah proker kurikulum 2023/2024 oleh Mulyadi, S.Pd., Materi tentang evaluasi pelaksanaan proker kesiswaan 2022/2023 dan bedah proker kesiswaan 2023/2024 yang diberikan oleh Firman Lingga, M.Pd.

Hari terakhir materi akan diberikan oleh Ibenzani, M.Pd tentang evaluasi pelaksanaan proker Humas 2022/2023 dan bedah proker Humas 2023/2024. Setelah itu materi evaluasi pelaksanaan proker sarpras 2022/2023 dan bedah proker Humas 2023/2024 oleh Erman, S.Ag.

Kemudian, materi tentang evaluasi pelaknaan proker OSIM 2022/2023 dan bedah proker OSIM 2023/2024 yang akan disampaikan oleh Dra. Tisnawati. Terakhir materi tentang keadministrasian madrasah oleh Yessi Siska Tersia, S.Ap.

Reporter: Fitria

Editor: Khoirul Anam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *