Bupati Lahat Salurkan Daging Kurban Melalui PCNU Lahat
Foto: Bupati Lahat membagikan daging kurban secara simbolis (Foto: IST)
Lahat, MZK News – Bupati Lahat, Cik Ujang, di dampingi Wakil Bupati, Sekda Lahat, menyalurkan daging kurban melalui Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lahat. Adapun pelaksanaan pemotongan hewan kurban dilaksanakan oleh PCNU Kabupaten Lahat, Senin (11/7/2022), bertempat di Desa Muara Siban, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatra Selatan.
Pemotongan hewan kurban tersebut dilaksanakan oleh suluruh Pengurus, Ketua, Sekretaris PCNU Kabupaten Lahat serta banom-banomnya sejak pagi tadi. Kemudian, siang harinya usai melaksanakan pemotongan hewan kurban, dilanjutkan dengan makan siang bersama Bupati Lahat, Wakil Bupati, serta Sekda Lahat.
Sementara itu, sebelum makan siang bersama diadakan penyerahan daging kurban secara simbolis yang dikemas dengan daun jati diserahkan langsung oleh Bupati Lahat, Cik Ujang, didampingi Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, Sekda Lahat Chandra, dan Kabag Kesra, kepada KH Husnuddin Karim, H. Napikurrahman, H. Sunaryo, KH. Sonhaji dan perwakilan masyarakat.
Cik Ujang, berharap agar kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Saya juga sangat berharap agar semangat pengabdian Nabi Ibrahim dan keikhlasan Ismail dapat menginspirasi kita semua dalam menjalankan kehidupan kita. Dengan demikian kita-pun berharap agar kita semua senantiasa mendapatkan keberkahan dari Allah SWT,” kata Bupati Lahat.
Bupati Lahat menambahkan, saya ucapkan terima kasih kepada segenap pengurus PCNU Kabupaten Lahat, Ia berpesan agar selalu kompak dan dapat memberikan masukan-masukan yang positif untuk pembangunan Kabupaten Lahat.
“Dan juga saya selaku Bupati Lahat, tidak anti kritik menampung segalah bentuk masukan guna untuk membangun Kabupaten Lahat yang kita cintai. Saya berpesan di momen yang berbahagia ini menjadi ajang silaturahmi untuk tetap terjalin,” tutupnya.
Reporter: Sofyan Arif (Ujk)
Editor: Khoirul Anam